News

Insentif PPnBM Mobil 2.500 cc ke Bawah Berlaku April

Thursday, 25 March 2021

Insentif PPnBM Mobil 2.500 cc ke Bawah Berlaku April

JAKARTA. Pemerintah terus menggodok pembuatan aturan terkait pemberian insentif Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) mobil hingga 2.500 cc, yang rencananya akan mulai berlaku pada bulan April 2021.

Mengutip cnbcindonesia.com, kebijakan ini akan berlaku untuk kendaraan yang memiliki tingkat kandungan lokal 70%.

Sebelumnya, pemerintah memang telah memberikan insentif PPnBM untuk kendaraan dengan kapasitas silinder 1.500 ke bawah, melalui Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 20/PMK.010/2021. 

Perluasan ini dilakukan setelah pemerintah melakukan evaluasi terhadap kebijakan yang telah dikeluarkan tersebut. 

Baca Juga: Aturan Dirilis, Penjual Wajib Terbitkan Faktur PPnBM DTP

Sementara mengutip kontan.co.id, berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 64/PMK.011/2014 ada kendaraan dengan kapasitas silinder 1.500 cc hingga 2.500 cc terdiri dari dua klasifikasi.

Diantaranya, mobil yang berkapasitas di bawah 10 orang termasuk pengemudi, selain sedan atau station wagon dengan sistem garda penggerak (4X2) dan mobil sedan. Kedua kelas tersebut masing-masing dikenai tarif sebesar PPnBM 20% dan 40%.

Pemberian insentif PPnBM ini diharapkan bisa mendorong kinerja industri otomotif yang dianggap memiliki dampak lanjutan terhadap sub sektor industri lainnya dan menyerap tenaga kerja yang tinggi.

Pemerintah mencatat, industri otomotif merupakan industri dapat memberikan dampak besar mengingat besarnya jumlah tenaga kerja yang terserap, yaitu mencapai  1,5 juta orang pekerja langsung dan 4,5 tenaga kerja tidak langsung. 

Selain itu, industri pendukung otomotif juga menyumbang Rp700 triliun pada PDB tahun 2019. 

Menurut data pemerintah, terdapat sekitar 7.451 pabrik yang menghasilkan produk yang terserap oleh industri otomotif. (ASP)




Global Recognition
Global Recognition | Word Tax     Global Recognition | Word TP
Contact Us

Jakarta
MUC Building
Jl. TB Simatupang 15
Jakarta Selatan 12530

+6221-788-37-111 (Hunting)

+6221-788-37-666 (Fax)

Surabaya
Graha Pena 15th floor
Jl. Ahmad Yani 88
Surabaya 60231

 

Subscribe

For more updates and information, drop us an email or phone number.



© 2020. PT Multi Utama Consultindo. All Rights Reserved.