News
AS Akan Kenakan Pajak Minimum 20% Untuk Orang Super kaya

Friday, 25 March 2022

AS Akan Kenakan Pajak Minimum 20% Untuk Orang Super kaya

JAKARTA. Pemerintah Amerika Serikan berencana mengenakan tarif pajak minimum sebesar 20% bagi orang yang berpendapatan di atas Rp 100 juta.

Dengan membayar pajak dengan tarif minimum tersebut, orang super kaya AS itu tidak perlu lagi membayar pajak tambahan. Sebaliknya, jika membayar pajak kurang dari 20% akan dikenakan top-up payment.

Mengutip bisnis.com, kebijakan itu rencananya akan berlaku mulai tahun 2023, agar bisa memangkas defisit anggaran negeri Paman Sam tersebut hingga US$ 360 miliar.

Tujuan dari kebijakan ini adalah untuk memastikan bahwa para miliarder di negara adidaya itu tidak membayar pajak yang lebih rendah dari masyarakat berpenghasilan rendah.

Sementara mengutip kontan.co.id, akan ada sekitar 700 orang super kaya yang akan terjaring dalam kebijakan ini, dengan jumlah pajak yang akan terkumpul mencapai US$ 360 miliar.

Dengan tambahan penerimaan pajak ini, pemerintah AS berharap kondisi ekonomi mereka bisa segera pulih. Namun rancangan kebijakan ini masih menunggu keputusan kongres. (asp)



Related


Global Recognition
Global Recognition | Word Tax     Global Recognition | Word TP
Contact Us

Jakarta
MUC Building
Jl. TB Simatupang 15
Jakarta Selatan 12530

+6221-788-37-111 (Hunting)

+6221-788-37-666 (Fax)

Surabaya
Graha Pena 15th floor
Jl. Ahmad Yani 88
Surabaya 60231

+6231-828-42-56 (Hunting)

+6231-828-38-84 (Fax)

Subscribe

For more updates and information, drop us an email or phone number.



© 2020. PT Multi Utama Consultindo. All Rights Reserved.